Respons Dasco Soal Wacana PKB dan PKS Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad seusai Mukernas Partai Perindo, Rabu (31/7/2024). (Fakta.Com/Dewi Yugi Arti)

FAKTA.COM, Jakarta - Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, mengaku tidak mengetahui kabar terkini mengenai rumor PKB dan PKS masuk dalam jajaran kabinet baru Prabowo-Gibran.

Hal itu dia sampaikan saat ditemui awak media seusai penutupan Mukernas Partai Perindo di Jakarta Concert Hall, iNews Tower, Jakarta Pusat, Rabu (31/7/2024).

"Kalau dari pembicaraan-pembicaraan yang sedang berlangsung pada saat ini ya memang ada aspirasi dan pembicaraan lebih intens antara Gerindra dengan PKB. Kemudian baik dari luar maupun dari internal ada pembicaraan bahwa sebaiknya kita juga mengajak PKS," ujar Dasco.

Erick Thohir Mau Boyong Bos TikTok dan Youtube Temui Jokowi atau Prabowo

Ditanya perihal PKS yang kemungkinan akan diberikan kursi menteri, Dasco menjawab pembahasannya masih belum sampai di situ. "Belum sampai ke situ ya. Ini kan baru aspirasi," kilahnya.

Nama-nama menteri yang dinilai sudah mengecurut pun, sambung Dasco, merupakan kewenangan Prabowo dan Gibran selaku pasangan calon terpilih.

"Nama-nama sudah mengerucut kemudian sedang dibahas oleh mereka berdua (Prabowo dan Gibran)," terang Dasco.

Editor Buku Prabowo Ungkap Rincian Makan Bergizi Gratis, Begini Katanya

Dasco menegaskan tidak mengetahui secara persis pembahasan kabinet baru.

"Saya tidak mengetahui secara persis karena pembicaraan-pembicaraan itu dibagi tugas. Pak Muzani yang lebih banyak berkomunikasi dengan tamu-tamu PKS. Demikian," pungkasnya.

Bagikan:

Data

Komentar (0)

Login to comment on this news

Updates

Popular

Place your ads here
Data
Pointer
Interaktif
Program
Jobs
//