Perusahaan Asal Depok IPO Saham Hari Ini, Silakan Simak Data-datanya

Kantor Area31. (Dokumen Dunia Virtual Online)

FAKTA.COM, Jakarta - Bursa Efek Indonesia (BEI) bakal kedatangan emiten saham pendatang baru. Emiten tersebut adalah PT Dunia Virtual Online Tbk.

Saham dengan kode AREA yang bakal tercatat hari ini (Senin, 1/4/2024) itu berlangsung setelah sepanjang Maret 2024 tanpa aktivitas pencatatan saham initial public offering (IPO).

Mengutip surat tertanda Kepala Divisi Penilaian Perusahaan I BEI, Adi Pratomo Aryanto dan Kepala Divisi Pengaturan dan Operasional Perdagangan BEI, Pande Made Kusuma Ari A., saham AREA akan tercatat di papan pengembangan. Di sini, jumlah saham yang dicatat sebanyak 2,5 miliar.

Kualitas Saham IPO dan Introspeksi Bursa Efek

Jumlah itu terdiri dari saham pendiri 2,03 miliar dan saham IPO sebanyak 510 juta atau 20,08% dari modal disetor. Dalam pelaksanaannya, Dunia Virtual menawarkan harga perdana saham Rp131.

Dengan begitu, Dunia Virtual berpotensi meraup dana segar Rp66,81 miliar. Dari dana itu, perusahaan teknologi asal Depok, Jawa Barat ini akan menggunakannya untuk belanja modal dan modal kerja untuk mendukung kegiatan operasional.

Tiga Perusahaan Daftar IPO Saham, Tercatat di BEI Bulan Depan

Sementara itu, dengan jumlah saham yang dicatatkan dan harga yang ditetapkan, kapitalisasi pasar AREA bisa mencapai Rp332,7 miliar saat pencatatan perdananya.

Sebagai tambahan informasi, perseroan menggunakan laporan keuangan per 30 September 2023 dalam IPO ini. Dari laporan keuangan itu, tercatat total aset perseroan mencapai Rp221,08 miliar, yang terdiri dari liabilitas Rp60,1 miliar dan ekuitas Rp160,9 miliar.

Adapun pada periode itu perseroan meraup pendapatan Rp30,9 miliar dengan laba bersih Rp1,85 miliar.

Bagikan:

Data

Komentar (0)

Login to comment on this news

Updates

Popular

Place your ads here
Data
Pointer
Interaktif
Program
Jobs
//