Wamenkeu Thomas Buka-bukaan Soal Pertemuan Prabowo dan Sri Mulyani

Pertemuan presiden terpilih Prabowo Subianto (tengah) dengan Menteri Keuangan, Sri Mulyani (kiri) dan Wakil Menteri Keuangan, Thomas Djiwandono di Jakarta, Senin (9/9/2024). (Dokumen Instagram @smindrawati)

FAKTA.COM, Jakarta - Melalui akun Instagram @smindrawati, Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati membagikan momen pertemuannya dengan Wamenkeu II, Thomas Djiwandono dan presiden terpilih, Prabowo Subianto. Momen itu terjadi pada, Senin (9/9/2024).

Apa sebenarnya yang dibahas dalam pertemuan itu?

Ditemui di Gedung Kementerian Keuangan, Rabu (11/9/2024), Thomas membeberkan apa saja yang menjadi topik pembahasan dalam pertemuan yang berlangsung seiring perjalanan matahari dari puncaknya hingga menyisir ke ufuk barat.

Thomas menuturkan, pertemuan tersebut berlangsung sangat hangat, tetapi juga substantif. Pertemuan yang berlangsung hingga 2,5 jam itu dimulai dari pembahasan yang ringan sebagai dua orang kawan yang sudah saling mengenal, kemudian dilanjutkan dengan topik mendalam terkait aspek-aspek transisi pemerintahan. Dalam hal ini adalah APBN 2024 dan RAPBN 2025.

“Kenapa ini penting, karena ini adalah masa transisi, Pak presiden terpilih akan dilantik pada Oktober dan Ibu Menkeu merasa perlu memberikan presiden terpilih saat ini terkait posisi-posisi APBN kita dalam tiga bulan terakhir,” kata Thomas menambahkan.

Sri Mulyani Singgung Kondisi AS soal Penetapan Yield SBN dalam Asumsi Makro 2025

Selain itu, Thomas juga bilang bahwa pertemuan tersebut banyak membahas soal arahan presiden terpilih Prabowo Subianto terkait dengan program-program tahun depan. Kemudian, dilanjutkan mengenai dinamika perekonomian global.

Meski begitu, Thomas berujar tidak banyak pembahasan mengenai program Makan Bergizi Gratis (MBG). Pasalnya, menurut Thomas hal tersebut sudah spesifik berjalan prosesnya.

“Kita harapkan MBG itu akan berjalan lancar di tahun depan dan harapan itu saya rasa akan tercapai dengan sudah dikeluarkan keputusan bahwa Badan Gizi itu terbentuk. Jadi, MBG malah tidak terlalu banyak dibahas karena dianggap sebagai proses yang sudah berlangsung,” jelas Thomas.

Dalam kesempatan itu, Thomas menampik adanya pembahasan soal tawar-menawar kursi jabatan.

“Tidak ada bahasan sama sekali mengenai posisi, baik itu antara Sri Mulyani dan Prabowo maupun keseluruhan kabinet, kita berbicara soal substansi APBN,” pungkas Thomas.

Tak Hanya Makan Bergizi Gratis, Ini Beberapa Program Prioritas Prabowo

Sebelumnya, Sri Mulyani dalam unggahannya menyampaikan, dirinya bersama Wamenkeu Thomas Djiwandono melaporkan perkembangan APBN kepada presiden terpilih Prabowo

Pertama mengenai pelaksanaan APBN 2024 dan outlooknya yang akan ditutup Desember 2024 di bawah presiden terpilih. "Dengan demikian beliau mengetahui detail perkembangan pelaksanaan APBN yang sedang berjalan," kata Sri Mulyani.

Kedua perkembangan pembahasan RUU RAPBN 2025 di DPR dan arahan-arahan Prabowo mengenai berbagai usulan program dan anggaran yang disediakan.

"Arahan beliau sesuai program prioritas yang akan dicapai dalam Pemerintahan Baru 2024-2029," tulis Sri Mulyani.

Bagikan:

Data

Komentar (0)

Login to comment on this news

Updates

Popular

Place your ads here
Data
Pointer
Interaktif
Program
Jobs
//