Maung MV3 Buatan Pindad Siap Bawa Paus Fransiskus dalam Misa Akbar

Mobil Maung MV3 yang akan membawa Paus Fransiskus dalam Misa Akbar, Kamis (5/9/2024). (Dok. Panitia Kedatangan Paus Fransiskus ke Indonesia)

FAKTA.COM, Jakarta - Juru Bicara Panitia Kedatangan Paus Fransiskus ke Indonesia, Romo Thomas Ulun Ismoyo menjelaskan persiapan kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia yang akan melakukan misa Akbar di Gelora Bung Karno (GBK), Kamis (5/9/2024).

"Misanya akan diadakan di dua stadion, Stadion utama dan madya. Stadion utama akan diisi 60 ribu umat dan stadion madya ada 26 ribu yang kebanyakan adalah komunitas pendidikan, anak sekolah, mahasiswa, guru dan dosen pendamping," kata Romo Ulun pada wartawan di Gedung Karya Pastoral, Jakarta, Rabu (4/9/2024)

Romo Ulun mengatakan Paus akan datang dengan mobil terbuka yang sudah disiapkan oleh PT Pindad Maung.

"Itu (Paus) akan keliling di stadion madya dan akan memberkati komunitas pengajar. setelah itu beliau akan menuju stadion utama, keliling juga menyapa umat yang hadir dan akan melaksanakan Misa jam 5 sore," ungkap Romo.

Paus Fransiskus Puji Semboyan Bhinneka Tunggal Ika Milik Indonesia

Diketahui Mobil Maung, sebuah kendaraan taktis yang dikembangkan oleh Menteri Pertahanan dan Presiden terpilih Prabowo Subianto, telah dimodifikasi khusus untuk memenuhi kebutuhan mobilitas Paus Fransiskus selama kunjungannya dari 3-6 September 2024. 

Direktur Utama PT Pindad, Abraham Mose, menjelaskan bahwa penugasan ini adalah sebuah kehormatan bagi perusahaan, karena produk mereka dipilih untuk mendukung Misa Akbar di Gelora Bung Karno. 

Di Gereja Katedral Jakarta, Paus Fransiskus Tekankan Iman, Persaudaraan, dan Bela Rasa

Abraham juga mengucapkan terima kasih kepada Vatikan dan panitia kunjungan di Indonesia atas kepercayaan mereka dalam menyesuaikan Maung MV3 menjadi Pope Mobile. 

Ia menekankan betapa bangganya PT Pindad dapat terlibat langsung dalam mendukung kendaraan bagi pemimpin umat Katolik dan tokoh lintas agama yang mempromosikan perdamaian.

Bagikan:

Data

Komentar (0)

Login to comment on this news

Updates

Popular

Place your ads here
Data
Pointer
Interaktif
Program
Jobs
//